Wanita lajut usia (Lansia) bernama Samsiah L Sangkai di Kota Palangka Raya menjadi korban hipnotis atau gendam oleh orang tidak dikenal. Perhiasan senilai Rp39 Juta raib dibawa pelaku kabur.
Lanjutnya, adapun ciri-ciri fisik kedua pelaku yang diduga melakukan pencurian tersebut adalah perempuan berbadan gemuk dengan baju putih. Sementara pelaku kedua memiliki tubuh kurus dan pendek.
Kedua pelaku hipnotis itu menggunakan sepeda motor Honda Scoopy warna hitam. Para pelaku mendekati korban dengan modus ingin membeli jamur yang ditanam oleh lansia ini di kebun belakang rumahnya
Ketika jamur seberat 0,5 kg dibersihkan untuk diberikan kepada pelaku, mereka mengambil foto korban dan mengaku akan membantu korban mendapatkan bantuan sosial.
“Saat itu saya diminta melepaskan gelang dan cincin emas yang saya kenakan Setelah itu, pelaku mengatakan akan kembali untuk mengambil jamur setelah dibersihkan,” ujarnya Kamis Kamis, 4 Januari 2024, dikutif dan dilangsir dari https://www.borneonews.co.id.
“Namun usai mandi dan makan pada pukul 12.00 WIB saya baru menyadari bahwa perhiasan saya dibawa mereka,” terang korban.
Keluarga korban juga telah melaporkan kejadian ini ke polisi atas dugaan modus pencurian dengan gendam.
Atas laporan tersebut Pihak kepolisian telah turun ke lokasi untuk mengumpulkan informasi terkait kejadian ini. Diperkirakan total kerugian akibat pencurian 3 cincin dan 1 gelang emas tersebut mencapai Rp39 juta.
Menurut keluarga korban, semuanya kami serahkan ke pihak kepolisian yang saat ini masih melakukan penyelidikan mendalam terkait kasus hipnotis ini untuk mengungkap siapa pelakunya demikian (Red).