Upaya Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Satgas Covid-19 dalam rangka pemutus mata rantai penyebaran covid-19 terus dilakukan.
Kali ini, tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya menggelar patroli pengawasan protokol kesehatan pada salah satu objek wisata yang terletak di Kereng Bangkirai Kota Palangka Raya, Minggu (5/9/2021).
Adapun kegiatan pengawasan protokol kesehatan tersebut dipimpin Sekretaris BPBD Kota Palangka Raya, Dra. Anna Menur yang didampingi langsung oleh pihak TNI, POLRI dan pihak terkait.
“Salah satu tempat rawannya penularan virus Corona dalam suasana libur di akhir pekan yaitu ditempat tempat objek wisata, Untuk itu dalam meminimalisir akan terjadinya penyebaran virus ini kami lakukan patroli,” ujar Anna ketika dibincangi awak media.
Pada kesempatan tersebut ia juga mengimbau agar semua masyarakat yang berakhir pekan di tempat objek wisata agar selalu menerapkan prokes yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
“Kami imbau kepada seluruh pengunjung agar tetap displin mematuhi protokol kesehatan yang berlaku saat ini agar terhindar dari resiko penularan Covid-19, salah satunya adalah menggunakan masker,” imbauannya.
Selain pada Objek Wisata Kereng Bangkirai, pihaknya juga melakukan pengawasan serupa pada Kolam Pemancingan Datu Mangku yang berada tak jauh dari lokasi tersebut.
Berkat mengungkapkan, dalam suasana libur saat ini sangat diharapkan agar masyarakat tetap menyadari akan wabah Covid-19 yang masih melanda, serta senantiasa untuk menjadikan prokes sebagai adaptasi kebiasaan baru.
“Selama wabah ini masih melanda, kami akan terus berjuang sekuat tenaga untuk melakukan menanggulangi penyebarannya, semoga masyarakat Kota Palangka Raya dapat mendukung upaya ini dengan selalu mamatuhi protokol kesehatan,” tutup Anna
Facebook Comments