Komisi IV DPRD Kotim Sambut Kedatang Warga Mengadukan Pihak Perusahaan

- Advertisement -
Ketua Komisi IV DPRD Kotim M. Kurniawan Anwar dan rekannya anggota Komisi IV Bima Santoso, menerima kedatangan sejumlah warga Dusun Sulu Bakung, Desa Natai Baru, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kabupaten Kotim, Sabtu (18/09/2021).

Sejumlah perwakilan warga tersebut datang mengadukan nasip mereka dan meminta keadilan serta solusi atas berbagai macam persoalan yang mereka alami terkait dengan permasalahan mereka dengan prilaku pihak perusahaan terhadap mereka.

Setibanya di Kantor DPDR Kotim, kedatangan perwakilan dari warga Dusun Sulu Bakung tersebut disambut baik oleh Ketua Komisi IV M Kurniawan Anwar dan anggota Komisi IV Bima Santoso.

BACA JUGA   Anggota DPRD Kotim, Ingatkan Pemerintah Antisipasi Banjir

Ketua Komisi IV DPRD Kotim M Kurniawan Anwar mengatakan, mereka menyampaikan terkait permasalahan yang dihadapi pihaknya dengan perusahaan.

Menurut Kurniawan,”Saya sangat senang jika ada warga yang mau bertamu ke Kantor DPRD Kotim, dan sebagai wakil dari rakyat, ini sudah menjadi kewajiban kami untuk dapat membantu permasalahan yang telah dihadapi masyarakat Kotim,” katanya, Sabtu, (18/09/2021).

“Permasalahan yang dihadapi warga itu sangat komplek, salah satunya masalah ketenagakerjaan, karena hampir 80 persen dari warga Dusun Sulu Bakung telah bekerja sebagai karyawan di perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit itu,” jelas Kurniawan.

Kemudian, terkait realisasi CSR, Plasma hingga permasalahan sosial lainnya yang dianggap selama ini belum dapat terselesaikan dengan baik oleh pihak perusahaan  setempat.

Kinerja anggota DPRD Kotim Komisi IV ini patut di apresiasi dan di acungi jempol, pasalnya tidak memandang hari libur (Hari Sabtu) masih melayani pengaduan dan keluhan masyarakat, mudah-mudahan bisa dicontoh oleh anggota dewan yang lain.

 [*to-65].

BACA JUGA   Hendra Sia Berbagi Kepada Korban Banjir
- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News