Dari 8 Provinsi Hanya 1 Tidak Melaporkan Kasus Baru Corona, Yaitu Provinsi Kalimantan Tengah.

- Advertisement -
JAKARTA – Pemerintah kembali mengumumkan data harian kasus virus Corona (COVID-19) di Indonesia. Pada 17 September, hanya satu provinsi yang melaporkan nihil kasus baru Corona.

BACA JUGA: Jumlah kasus Covid-19 yang dikonfirmasi di seluruh dunia telah melampaui 30 juta.

Berdasarkan data yang didapat dari Humas Satgas COVID-19, Kamis (17/9/2020), ada satu provinsi yang tidak melaporkan kasus baru Corona. Yaitu Provinsi Kalimantan Tengah.

Pemerintah hari ini memeriksa 41.804 spesimen Corona. Berdasarkan pemeriksaan spesimen itu, didapatkan tambahan kasus konfirmasi Corona sebanyak 3.635, sehingga totalnya menjadi 232.628.

Pasien sembuh dari Corona hari ini mengalami penambahan 2.585, sehingga totalnya menjadi 166.686.

Sementara itu, pasien yang meninggal per hari ini bertambah 122 orang, sehingga kasus pasien yang meninggal akibat COVID-19 di Indonesia hingga saat ini berjumlah 9.222.

Pemerintah juga mencatat penambahan kasus Corona di setiap daerah. Cuma ada delapan provinsi yang kenaikan kasus Corona-nya di bawah 10. Berikut ini delapan provinsi yang dimaksud:

1) Kalimantan Tengah = 0 kasus
2) Jambi = 6 kasus
3) Kalimantan Utara = 2 kasus
4) Sulawesi Tengah = 2 kasus
5) Maluku Utara = 6 kasus
6) Maluku = 3 kasus
7) Sulawesi Barat = 5 kasus
8) Gorontalo = 5 kasus

 

Facebook Comments

BACA JUGA   Kerjasama dengan UI, Solusi Visi dan Misi Kota Palangka Raya
- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News