Perumahan wengga metro politan yang berlokasi di depan objek wisata water park tepatnya jalan poros menuju RT 19 Kelurahan Baamang Barat, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur sepanjang 300 meter mengalami rusak parah.
Rusaknya jalan setelah tergerus beberapa kali hujan deras. Akibatnya, warga semakin susah melewati jalan tersebut karena berlubang-lubang dalam. Sehingga membuat beberapa mobil yang melewati jalan itu sering tersangkut.
Berdasarkan informasi warga setempat, sudah sekian kali warga RT 19 bergotong royong untuk menimbun jalan poros tersebut. Namun selalu saja setiap kali hujan deras air selalu menggenang.
Genangan air menyebabkan urugan tanah menjadi hanyut kembali. Akhirnya jalan poros ini selalu saja rusak di musim hujan. “Sudah yang keempat kali ini warga RT 19 memperbaiki jalan dengan cara di urug,” kata Ketua RT 19, Darsono.
Atas kemauan warga setempat melalui penggalangan dana, Selain itu Darsono juga bergerak cepat untuk memfasilitasi warganya. “Apabila jalan tidak segera diperbaiki, mobilitas warga dalam mencari nafkah akan terganggu,” ujarnya.
Dirinya berharap agar warga sekitar selalu rukun dan kompak untuk menjaga dan bergotong royong, “Kita harus saling membantu demi kenyamanan lingkungan. Salah satu contohnya seperti ini,” kata Darsono, Minggu (26/12/2021).
Tujuan kegiatan gotong royong ini selain menjalin kekompakan warga, juga membangun kepedulian warga RT 19. “Saya mengucapkan terimakasih untuk warga saya yang sudah menyumbang tenaga, uang dan lain-lainnya,” kata Darsono.
BACA JUGA: Warga Desa Sumber Makmur Rutin Lakukan Kerja Bakti Setiap Minggu