Avina: Kaum Perempuan Harus Berperan Aktif dalam Pembanguanan Ekonomi Daerah

- Advertisement -
Kaum perempuan harus berperan aktif dalam pembanguanan ekonomi daerah, dorongan ini disampaiakan Avina Fairid Naparin, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Palangka Raya.

Dia mendorong kaum perempuan di Kota Palangka Raya agar berperan aktif dalam pembangunan ekonomi daerahnya.

Hal ini disampaiakannya dengan alasannya pada zaman Industri 4.0 ini, tidak hanya laki-laki yang berperan dalam pembangunan daerah, namun peran serta perempuan juga cukup besar, terkhusus pada sektor ekonomi.

BACA JUGA   Hina Polisi Lewat Akun Facebook Pria Asal Palangka Raya Ini, Hampir di Jerat UU ITE.

Dia mencontohkan beberapa Usaha Kecil Mikro (UKM) binaannya di Kota Palangka Raya rata-rata dikelola kaum ibu rumah tangga.

“Kita ambil contoh seperti beberapa usaha kecil mikro (UKM) binaan TP-PKK Kota Palangka Raya, rata-rata dikelola oleh ibu-ibu rumah tangga. Ini artinya bisa saya tekankan peran ibu cukup aktif dalam pembangunan perekonomian,” ujarnya, Senin (26/12/2022), lalu.

Menurut Avina, dengan adanya peran perempuan dalam menjalankan UKM, baik yang skala besar ataupun yang masih produksi rumahan, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan memperkuat ekonomi daerah.

BACA JUGA   SMPN 2 Palangka Raya Dikunjungi Wali Kota

“Saya mengharapkan agar para kaum perempuan yang bergelut di bidang UKM ini bisa tetap semangat dalam beraktivitas. Mengembangkan usahanya agar ekonomi keluarga dapat lebih tangguh,” pesannya.

Istri Wali Kota Palangka Raya ini juga berharap, agar para pelaku UKM yang ada di Kota Palangka Raya tersebut bisa segera naik kelas. Pihaknya mendorong agar para pelaku UKM dapat terus berinovasi dalam mengembangkan usahanya.

“Saya berharap UKM di Kota Palangka Raya bisa terus kreatif dan inovatif, sehingga bisa terus aktif dalam kegiatan pembangunan terkhusus pada sektor ekonomi kreatif,” pungkasnya.

BACA JUGA   Viral, 2 Orang Muda-Mudi Ini Iseng Berdo’a Agar Palangka Raya Kena Bencana
- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News