Kapolres Seruyan Beserta Jajaran Polres Seruyan Melaksanakan Jumat Berkah Dari Pagi Sampai Sore Hari

- Advertisement -

SERUYAN. Polres Seruyan melaksanakan Jumat Berkah mulai pagi sampai sore, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Seruyan Akbp Bayu Wicaksono,SH.SIK.M.Si beserta PJU dan anggota, pada hari ini Jumat 8 Januari 202.

Kapolres Seruyan

BACA JUGA : Polres Seruyan Terjunkan Anggota Untuk Patroli Di Malam Hari

Kapolres Seruyan beserat jajaran Polres Seruyan melaksanakan kegiatan di mulai pagi hari diawali dengan bersepeda, Kapolres Seruyan beserta PJU menyambangi dan memberikan nasi sarapan pagi dalam bentuk nasi bungkus serta air mineral kpd petugas kebersihan di Jln. Ahmad Yani Kelurahan Kuala Pembuang, setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sosial berupa sembako antara lain: beras sebanyak 200 Kg, telur dan mie instant kepada masyarakat kurang mampu di Desa Pematang Limau Kec Seruyan Hilir.

Kapolres Seruyan Akbp Bayu Wicaksono,SH.SIK.M.Si mengatakan, kegiatan jumat berkah dimulai dari pagi hari berolah raga dengan bersepeda santai. Sore harinya, anggota Polwan Polres Seruyan menyambangi beberapa masyarakat yang tdk mampu secara ekonomi melalui door to door system dengan menyerahkan bantuan berupa sembako seperti : beras, minyak goreng, telur dan mie instant.

“ Sore harinya anggota Polwan Polres Seruyan menyambangi beberapa masyarakat yang tdk mampu secara ekonomi melalui door to door system dengan menyerahkan bantuan berupa sembako seperti : beras, minyak goreng, telur dan mie instant,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga dilaksanakan oleh Polsek Jajaran yang dipimpin oleh masing-masing Kapolsek dengan sasaran masyarakat yang membutuhkan bantuan khususnya masyarakat yang terdampak covid 19 maupun korban banjir dan kebakaran rumah.

“ Polsek-polsek melalui Kapolseknya masing-masing yang beada dibawah Polres Seruyan juga melaksanakan kegiatan serupa dengan membantu masyarakat yang terdampak covid 19 dan juga korban banjir serta kebakaran rumahnya,” pungkas Kapolres.

BACA JUGA   CEO Klinik Bisnis, Monica Putri Rasyid Bagikan Daging Kurban Untuk Pejuang Ekonomi Tangguh Kalteng

BACA JUGA : Kapolres Seruyan Lakukan Sermatepe Bersama Pju dan Perwira Staff

(Joe-Red)

 

Facebook Comments

- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News