Koramil 1013-01/Kandui Muara Teweh Implementasikan PPKM

- Advertisement -

Koramil 1013-01/Kandui mengimplementasikan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kecamatan Gunung Timang, Muara Teweh Barito Utara, Minggu, 25 April 2021.

Babinsa Koramil 1013-01 Kandui menghimbau kepada masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan selama pandemi berlangsung serta mensosialisasikan tentang pentingnya menerapkan protkes dalam kegiatan sehari-hari.

Beberapa tugas operasional Babinsa dalam PPKM skala mikro yaitu  melakukan pencatatan data kasus serta pelaksanaan 3T di wilayahnya, melaporkan secara berkala pada posko, melaksanakan monitoring, peneguran dan disiplin protkes dan membantu pendistribusian logistik pendukung (masker, bansos, dsb).

koramil

Dan Ramil 1013-01 Kandui Kapten Kav Sarna mengatakan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan memperkuat komunikasi publik tentang Protokol Kesehatan skala mikro. Karena satuan terkecilnya lewat RT, maka gerakan Door to Door untuk menjelaskan Protokol Kesehatan ini sangat diperlukan.

“Posko juga berperan aktif dalam melakukan sosialisasi Protokol Kesehatan, serta memiliki peranan dalam melakukan tracking (pelacakan) dan tracing (penelusuran),” ujarnya

(Rif)

Facebook Comments

BACA JUGA   Awas! Sanksi Tegas Bagi Perusahaan yang Belum Bayar THR Karyawan
- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News