Kecelakaan maut terjadi di Jalan A Yani Km 31, kawasan Desa Sungai Melawen, Kecamatan Pangkalan Lada, Kotawaringin Barat, pada Selasa tadi dini hari. Bus penumpang bermerek dinding Logos mengalami kecelakaan tunggal.
Akibat kecelakaan maut ini dua orang penumpang dinyatakan meninggal dunia. Peristiwa ini terjadi, Selasa (21/12/2021) dini hari tadi sekitar pukul 04.00 WIB. Bus Logos bernopol KH 7130 GI itu membawa rombongan penumpang dari Palangkaraya menuju Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat.
Saksi mata menyatakan, saat melintas di ruas Jalan A Yani Km 31, tepatnya di kawasan Desa Sungai Melawen, Kecamatan Pangkalan lada, Kobar, bus Logos tiba-tiba oleng dan langsung terguling hingga menutup sebagian besar badan jalan
Dua penumpang tewas diduga akibat tergencet badan bus, sedangkan sejumlah penumpang lain mengalami luka-luka.
2 korban meninggal akibat kecelakaan maut ini berasal dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan, yaitu, Erfansyah Sadeli dan Oktarizal Riandy. Dua penumpang yang meninggal tersebut langsung dibawa ke Banjarmasin lewat Palangkaraya.
Sedangan pertolongan pertama, korban luka-luka dibawa ke Puskesmas Pandu Senjaya yang berada paling dekat dengan lokasi kejadian, kemudian dirujuk ke RS Sultan Imanudin Pangkalan Bun.
Hingga kini, polisi masih melakukan evakuasi bus yang terlibat kecelakaan maut ini sekaligus melakukan pengaturan lalu lintas baik dari arah Pangkalan Bun maupun dari Sampit, Kotim yang melintasi kawasan tersebut.
Selain itu Polres Kobar juga meminta keterangan sopir bus Logos nahas itu, Wentoni alias Toni.
Dalam keterangan awalnya, Toni mengaku roda bus mendadak melintir saat berpapasan dengan truk.
“Bannya mendadak melintir, oleng lalu langsung terguling. Saya tidak tahu penyebabnya,” ujarnya.
Facebook Comments