Ketua Kwarcab Seruyan Lantik Pengurus Kwarran di 4 Kecamatan

- Advertisement -
Ketua Kwarcab (Kwartir Cabang) Pramuka Seruyan, Zuli Eko Prasetyo didampingi pengurus Kwarcab melantik dan mengukuhkan pengurus Kwartir Ranting (Kwarran) Kecamatan Seruyan Raya dan Kecamatan Danau Seluluk, Sabtu 3 Juli 2021.

Pelantikan dan pengukuhan itu digelar juga di dua kecamatan lainnya yakni Kecamatan Batu Ampar dan Kecamatan Seruyan Tengah pada, Senin 5 Juli 2021.

ketua kwarcab

Ketua Kwarcab Pramuka Seruyan, Zuli Eko Prasetyo dalam sambutannya menjelaskan, pelantikan dan pengukuhan Pengurus Kwarran sesuai amanat Undang-undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2010 Tentang Gerakan Pramuka.

”Kwartir ranting mempunyai tugas memimpin dan mengendalikan gerakan pramuka dan kegiatan kepramukaan di kecamatan,” tuturnya

Oleh karena itu, lanjutnya, pendidikan kepramukaan salah satu pendidikan nonformal yang menjadi wadah pengembangan potensi diri.

“ Serta memiliki akhlak mulia, pengendalian diri, dan kecakapan hidup untuk melahirkan kader penerus perjuangan bangsa dan negara,” ucapnya, Senin 5 Juli 2021.

Ketua Kwarcab Pramuka Seruyan yang juga Ketua DPRD Seruyan ini mengharapkan kepada pengurus kwarran yang sudah dilantik supaya melakukan kosolidasi dengan melibatkan semua pihak yang terkait dalam melakukan kegiatan kepramukaan.

“Sebagai pengurus hendaknya ada tiga hal yang perlu diperhatikan, yakni mau, mampu, dan punya dedikasi tinggi. Hal itu diperlukan agar organisasi yang dijalankan bisa mencapai kemajuan,” pintanya.

Dikatakannya juga, menjadi pengurus Gerakan Pramuka merupakan kerja pengabdian.

“ Maka dari itu, untuk bisa mengabdi dengan baik harus di Gerakan Pramuka harus dilandasi dengan sikap ikhlas,” ujarnya.

Tantangan yang dihadapi pengurus pramuka makin berat, kata Eko, untuk itu, diperlukan pengurus yang tangkas dan cerdas agar bisa menyelesaikan semua tantangan dan rintangan.

“Melalui kesempatan ini, saya ucapkan selamat bekerja, kita berharap, adanya reorganisasi ini akan menambah kemajuan gerakan pramuka di Kabuoaten Seruyan,” katanya.

BACA JUGA   525 Formasi P3K Seruyan Diusulkan Tahun Ini

Ia juga berpesan, agar semua pengurus menjalani amanah ini dengan ikhlas. Mudah-mudahan, dengan pengabdian ikhlas ini akan membawa manfaat bagi masyarakat.

(Unt/Red)

 

Facebook Comments

- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News