Kepala DLH Achmad Zaini : Cegah Karhutla Harus dengan PLTB

- Advertisement -
Kepala DLH Kota Palangka Raya Achmad Zaini menyampaikan untuk mencegah Karhutla harus dengan PLTB.
Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) terus berupaya untuk melakukan pencegahan terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Adapun upaya dari DLH saat ini adalah, melakukan kegiatan pelatihan Pembukaan Lahan Tanpa Bakar (PLTB) di seluruh kecamatan di Kota Palangka Raya yang diikuti oleh Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di masing-masing kecamatan.

BACA JUGA   Wali Kota Ucapkan Duka Atas Wafatnya Anwar Sanusi Gayo

Selain adanya pelatihan PLTB, pihaknya juga melakukan pengedaran pamflet imbauan tidak membakar lahan di beberapa titik rawan terjadinya karhutla.

“Kami terus menerus bersinergi dengan camat, lurah, babinsa dan bhabinkamtibmas untuk melakukan pencegahan Karhutla,” ungkap Kepala DLH Kota Palangka Raya Achmad Zaini , Sabtu (20/8/2022).

Tidak hanya itu DLH juga sejauh ini terus menerus menggandeng para pelaku usaha di Kota Cantik Palangka Raya, untuk mensosialisasikan tentang pencegahan Karhutla atau larangan melakukan pembakaran lahan.

BACA JUGA   Jelang Idul Fitri 1443 H, Diskominfo Baru Berikan Parsel untuk Tenaga PTT

Sehingga dengan adanya kolaborasi antara pelaku usaha, lurah, camat, tim serbu api kelurahan (TSAK) dan DLH, besar harapannya bisa mencegah terjadinya bencana Karhutla di Kota Palangka Raya.

“Meskipun berdasarkan hasil laporan dari Badan Meteorologi klimatologi Geofisika pada tahun ini Provinsi Kalimantan Tengah berada pada iklim kemarau basah namun kita harus tetap waspada akan terjadinya Karhutla,” pungkasnya.

Sumber: MC. Isen Mulang/Nitra/ndk

BACA JUGA   Wali Kota Tetapkan Palangka Raya dalam Status Siaga Darurat Bencana Banjir
- Advertisement -
Iklan
- Advertisement -
- Advertisement -
Related News